MasukDaftarHalaman Saya
Permainan Lembar Kerja
Mencari Pola Teka-teki
Dibaca 3155
Bagikan artikel ini kepada orang-orang yang Anda sayangi.
Copy link
Pahamilah pola AB dan isilah bagian yang kosong dengan gambar yang tepat untuk meningkatkan kemampuan mengklasifikasi dan penalaran anak.
Area perkembangan: Kognitif
Usia: 3-5 th
Bahan yang digunakan
Lembar kerja, pensil warna
Cara bermain

1. Perlihatkan lembar kerja kepada anak dan tarik minatnya.
2. Bacakan dengan keras setiap pola sesuai urutan.
3. Dorong anak untuk berpikir pola apakah yang harus muncul selanjutnya.
4. Anak mencari pola yang tepat, lalu mewarnainya.
5. Ulangi permainan untuk pola selanjutnya lalu bacakan kembali setelah selesai.

Tips berdialog
(Perlihatkan lembar kerja) Chai, banyak bentuk yang menarik di sini!
Bentuk dan warnanya berbeda-beda. Kita cari tahu yuk polanya!
Lingkaran, segitiga, persegi, lingkaran, segitiga, persegi...
Jadi kira-kira apa yang harus diisi di bagian kosong ini? Warna apa?
(Setelah anak selesai) Yuk kita lihat kembali pola yang sudah selesai!
Tips bermain

⊳ Mainkan menggunakan benda sehari-hari.
Buatlah pola sederhana menggunakan benda yang ada di rumah. Dengan kesempatan anak menyentuh dan menyelesaikan teka-teki secara langsung, permainan akan lebih asyik dan lebih efektif.

Lembar kerja
Unduh lembar kerja
Bahan pertimbangan
  1. Konten Chai's Play tidak hanya terbatas diterapkan oleh ibu saja. Ayah, anggota keluarga lain, pengasuh dan para pendidik PAUD bisa mempraktikkannya juga.
  2. Kecepatan tumbuh kembang setiap anak berbeda tergantung pada situasi masing-masing. Mungkin saat ini Anda memiliki kendala dalam menerapkan beberapa permainan yang ditawarkan. Karena itu, kami menyediakan tips permainan sebagai referensi stimulus aktif bagi tumbuh kembang buah hati Anda.
Bagikan artikel ini kepada orang-orang yang Anda sayangi.
Copy link
Bagaimana dengan permainan ini?